Selasa, 31 Mei 2016

Kumpulan Kata Bijak Terbaru




Kata Bijak Terbaru

"Hargai Dia yang membencimu, Karena Dia Adalah Penggemar yang Telah Menghabiskan Waktunya Hanya Untuk Melihat Kesalahanmu"

"Mereka  bilang impian saya terlalu besar ... Saya bilang mereka berpikir terlalu kecil"

"Jangan menyerah atas impianmu, impian memberimu tujuan hidup. Ingatlah, sukses bukan kunci kebahagiaan, kebahagiaanlah kunci sukses. Semangat !"

"Penyesalan Itu datangnya  belakangan , karena kalau datangnya di awal itu namanya pendaftaran.Hehehe"

"Andai kita melihat dosa seperti melihat jurang."

"Bahagia bukanlah tentang kesenangan diri sendiri, tetapi kegembiraan bersama-sama dengan orang yang kita sayangi" 

"I Walk Slowly, but I never walk backward" 

"Belajarlah mengalah sampai tak seorangpun yang bisa mengalahkanmu. Belajarlah merendah sampai tak seorangpun yang bisa merendahkanmu" - Gobind Vashdev-

 "Hanya Karena mimpimu tertunda, tak berarti Tuhan menolaknya. Semua akan indah pada Waktunya"

" Kamu akan mengerti betapa berharganya seseorang setelah mengalami yang namanya sebuah perpisahan"

" Yang bekerja keras saja, belum tentu sukses, apalagi yang malas" -Mario Teguh

" Belum tentu yang ngejek kita itu lebih baik daripada kita, So jangan berkecil hati  Ya :) "


Sekian :)

Jumat, 27 Mei 2016

Kilang Minyak Pertamina Baik Dalam Negeri dan Luar negeri

Pertamina

Kilang Minyak Dalam Negeri:

6 Kilang Minyak Pertamina di Indonesia:


Peta Lokasi Kilang-Kilang Milik Pertamina
Peta Lokasi Kilang-Kilang Milik Pertamina
           Lalu, di mana sajakah kilang-kilang milik Pertamina yang mengolah minyak mentah dari perut bumi Indonesia? Berikut rincian yang dapat dikumpulkan oleh penulis.

Wow, 10 Kilang Minyak Terbesar di Dunia!!!

Depok, Selamat Pagi Sobat On The Spot Lovers, Memiliki ladang atau sumur atau bahkan deposit minyak mentah yang banyak pun belum cukup kalau kita belum mampu mengolah minyak mentah menjadi produk jadi. Harga minyak mentah boleh saja murah, tapi harga produk turunannya bisa berkali lipat loh!!!. Mencengangkan bila kita mengetahui fakta bahwa hanya sedikit dari negara pemilik deposit minyak mentah (Minyak Bumi) malah tidak mempunyai mega kilang untuk mengolahnya. Pasti terkejut bila Negara Singapura, Korea Selatan, bahkan India yang cadangan minyak mentahnya jauh di bawah Indonesia justru memiliki kilang-kilang dengan kapasitas yang besar. Berikut adalah daftar mega kilang di dunia yang di miliki oleh beberapa negara dihimpun dari berbagai sumber:

10Garyville Refinery, USA (522.000 bpd)

     Dibangun pada tahun 1973 dan selesai proses pembangunannya pada tahun 1976, kilang yang berlokasi di Louisiana ini memproduksi 522.000 barel per harinya. Refinery ini dimiliki dan dioperasikan oleh Marathon Petroleum Corporation. Kilang ini pernah diperbesar kapasitasnya pada tahun 2009, memakan investasi mencapai $3,9 miliar, meliputi debottlenecking dengan peningkatan kapasitas mencapai 234.000bpd.


Garyville Refinery, Louisiana, USA
Garyville Refinery, Louisiana, USA


     Di atas lahan seluas 350ha, kilang ini memproses minyak mentah heavy sour menjadi BBM, solar, aspal, propyleneisobutana, propana, fuel-grade coke, dan sulfur. Pengolahan dalam kilang ini meliputi crude distillation, hydrocracking, catalytic reforming, alkylation, sulphur recovery dancoking. Kilang ini mempekerjakan 800 orang karyawan dan 600 orang karyawan kontrak.

9. Ras Tanura Refinery, Saudi Arabia (550.000 bpd)

   Bukan rahasia umum kalau negara di semenanjung Arab ini memiliki cadangan minyak yang terbilang melimpah. Dan jangan heran kalau kilang berkapasitas besar juga dibangun di negara ini. Ras Tanura, berdiri di teluk Persia, dekat dengan pelabuhan kota industri Jubail di Arab Saudi. Kilang ini dioperasikan oleh Saudi Aramco.


Ras Tanura Refinery, Saudi Arabia
     Operasi kilang Minyak bumi ini dimulai sejak tahun 1945 dengan produksi awal 60.000 bpd. Hasil produksi kilang ini banyak digunakan untuk keperluan domestik dan sisanya baru dipasarkan ke Luar Negeri. Proses dalam kilang ini mencakup 325.000 bpd dari unit distilasi, 225.000 bpd gas condensate distillation unit, 50.000 bpd hydrocracker, dan 107.000 bpd catalytic reforming. Kilang ini juga memiliki unit Visbreaker sebesar 60.000 bpd.

8. ExxonMobil's Baytown Refinery, Texas, USA (584.000 bpd)

    Kilang Baytown merupakan kilang minyak sekaligus petrochemical terbesar kedua di USA.Kilang ini didirikan pada tahun 1919 dan mulai beroperasi tahun 1920. Berdiri di atas lahan seluas 3,400 hektar sepanjang Houston Ship Channel di kota Baytown, kilang ini juga mengoperasikanpetrochemical process sejak 1940.


ExxonMobil's Baytown Refinery, Texas
ExxonMobil's Baytown Refinery, Texas

   Dioperasikan oleh Perusahaan Exxon Mobil dengan kapasitas total Produksi yang mencapai 584.000 bpd, kilang Minyak bumi ini memproduksi bermacam-macam produk turunan, seperti: bahan bakar jet, solar, refinery gas, propana, bahan baku kimia, bensin dan coke. Kompleks kilang minyak bumi ini mencakup luas yang mencapai 5 mil2 diantaranya dua plant petrokimia, engineering dan pusat teknologi global untuk penelitian.

7. ExxonMobil's Singapore Refinery (592.000 bpd)



   Urutan ketujuh kilang terbesar di dunia masih dimiliki oleh ExxonMobil. Tapi bukan itu yang mencengangkan. Tapi karena kilang ini dibangun di negara wilayah kecil dan tidak banyak punya cadangan minyak seperti Singapura.

    Kilang ini memiliki kapasitas produksi mencapai 592.000 bpd. Terpisah di dua wilayah, kilang di Jurong memiliki kapasitas sebesar 302.000 bpd dan kilang di Pulau Ayer Chawan dengan kapasitas 290.000 bpd.  

ExxonMobil's Singapore Refinery
ExxonMobil's Singapore Refinery

      Kilang di Jurong mulai beroperasi pada tahun 1966 dan kilang di Pulau Ayer Chawan pada tahun 1970. Ekspansi kedua kilang ini selesai pada tahun 2012 dengan penambahan hasil produksi mencapai 2,6 juta ton setahun. Kilang ini melingkupi unit hilir seperti steam cracker ethylene complex, pengolahan kimia dengan dua steam cracker sekaligus pengolahan senyawa-senyawa aromatik.

6. Port Arthur Refinery, USA (600.000 bpd)

    Kilang ini terletak di teluk Meksiko, Port Arthur, Texas. Dioperasikan oleh Motiva Enterprises yang merupakan perusahaan patungan antara Shell dengan Saudi Aramco. Pada tahun 1989, kilang ini menjadi bagian dari Star Enterprises yang juga merupakan perusahaan patungan antara Texaco dengan Saudi Aramco

    Memiliki kapasitas produksi sebesar 600.000 bpd dan mulai beroperasi pada tahun 1903, kilang ini menjadi pemasok bahan bakar beroktan tinggi untuk keperluan penerbangan selama perang dunia II. 

Port Arthur Refinery, USA
Port Arthur Refinery, USA
    Kilang ini memproduksi bensin, bahan bakar jet, bahan dasar pelumas, bahan kimia, dansolvent. Kilang ini menjadi yang terbesar di USA setelah proses ekspansi yang selesai pada Mei 2012 menjadikan total produksi kilang ini mencapai 600.000 bpd. 

5. Onsan Refinery, Ulsan, South Korea (669.000 bpd)

    Kilang Minyak Bumi Onsan berada di kota Ulsan, Negara Korea Selatan adalah yang terbesar kelima Di dunia dengan kapasitas produksi mencapai 669.000 bpd. Dimiliki dan dikelola oleh S-Oil Corporation, kilang ini memproduksi produk petrochemical dan bahan dasar pelumas.

Onsan Refinery, Ulsan, South Korea
Onsan Refinery, Ulsan, South Korea

     Pada tahun 2011, setelah menginvestasikan hampir 1,4 Triliun Won atau setara dengan $1,2 miliar, kapasitas kilang ini diperbesar dari 580.000 bpd menjadi 669.000 bpd. Ekspansi tahun 2011 tersebut termasuk pembangunan pengolahan senyawa aromatik yang kedua dan condensat fractionation unit (CFU) untuk memproduksi tambahan naptha.

4. Yeosu Refinery, South Korea (775.000 bpd)

    
Kilang Yeosu, yang terbesar keempat di dunia, berdiri di kota Yeosu, propinsi Jeolla Selatan, Korea Selatan. Kilang ini dioperasikan oleh GS Caltex yang merupakan perusahaan patungan antara GS Holdings dan Chevron.


Yeosu Refinery, Jeolla, South Korea
Yeosu Refinery, Jeolla, South Korea

    Kilang Minyak Bumi ini mulai beroperasi Mulaitahun 1969. Pada tahun 1995, dibangunlah fasilitas residu fluidised catalytic cracker dengan kapasitas produksi mencapai 94.000 bpd. Fasilitas Heavy Oil Upgrading (HOU) selesai dibangun pada Agustus 2007. HOU ini mampu mengkonversi residu murah untuk menjadi bahan bakar ringan tetapi memiliki nilai jual tinggi seperti kerosen dan solar. Kilang Minyak Sumi ini juga memilki fasilitas desulfurisasi dengan kapasitas mencapai 272.000 bpd.

3. Ulsan Refinery, South Korea (884.000 bpd)

    
Kilang Ulsan di Korea Selatan memiliki kapasitas produksi mencapai 884.000 bpd. Terletak di kota metropolitan Ulsan, dimiliki oleh SK Energy, kilang ini mampu memproduksi LPG, bensin, solar, bahan bakar jet dan aspal.


    Tahun 1964 adalah tahun dimana dimulainya operasi kilang ini. Kapasitas petama unit crude oil . Kilang ini adalah sebesar 35.000 bpd dan diperbesar mencapai 810.000 bpd pada tahun 1996.


Ulsan Refinery, South Korea
Ulsan Refinery, South Korea

    Fasilitas Heavy Oil Desulphurisation and Decomposition dibangun di komplek ini pada tahun 1997. Dan pada tahun 2008, kemampuan kilang ini kembali ditingkatkan dengan diluncurkannya fasilitas kedua Residu Fluid Catalytic Cracking (RFCC).

     Kilang ini memiliki lima unit distilasi minyak mentah dan unit paraxylene dengan kapasitas total mencapai 758.000 ton per tahun. Ditambah lagi dengan dua unit naptha cracking dan fasilitasheavy oil upgrading yang kapasitas totalnya mencapai 114.000 bpd. Tiga puluh empat (34) fasilitas penyimpanan minyak mentah berskala besar juga mendukung operasi dari kilang Ulsan.

2. Paraguana Refining Centre, Venezula (955.000 bpd)

   
Tak hanya memiliki banyak wanita cantik, Venezuela mengukuhkan diri sebagai pemilik kilang produsen minyak terbesar kedua di dunia. Kilang milik Venezuela ini menepati posisi kedua sebagai kilang terbesar di dunia dengan kapasitas produksi mencapai 955.000 bpd. Komplek kilang ini berada di semenanjung Paraguana, negara bagian Falcon dan Pantai Barat Danau Maracaibo di negara bagian Zulia.


Paraguana Refinery, Venezuela
Paraguana Refinery, Venezuela

     Kilang ini didirikan pada tahun 1949 dan dimiliki oleh perusahaan negara bernama Petroleos de Venezuela. Komplek Paraguana meliputi wilayah kilang Amuay, Bajo Grande, dan Cardon. Komplek ini memiliki fasilitas flexicoker terbesar di dunia dengan kapasitas produksi mencapai 64.000 bpd yang termasuk di dalam wilayah kilang Amuay. Amuay juga mempunyai fasilitas unitcatalytic cracker.

     Kilang ini pernah mengalami Kecelakaan yaitu terjadinya ledakan dan kebakaran pada bulan Agustus tahun 2012 setalah terjadi kebocoran gas pada tiga tangki pada Blok 23 milik Amuay.                        

1. Reliance Jamnagar Refinery , Gujarat, Negara India (1,24 Juta bpd)

    Setelah mendominasi perfilman di Asia, India juga memiliki dominasi lain. Tak lain adalah mega kilang di wilayah Gujarat. Kilang ini memproduksi 1,24 Juta bpd! Ya, 1,24 Juta barel per hari dihasilkan di kilang yang di operasikan oleh Reliance Industri ini.


   Wilayah kilang ini mencakup 7500 hektar dan memiliki 50 unit proses yang mengolah bahan dasar dan minyak mentah untuk menghasilkan berbagai produk jadi.

Reliance Jamnagar Refinery, Gujarat, India
Reliance Jamnagar Refinery, Gujarat, India





   Kilang terbesar ini memakan waktu pembangunan selama tiga (3) tahun dan investasi yang mencapai $6 miliar! Fasilitas kilang ini meliputi hydro desulphurisation, catalytic reforming, fluid catalytic cracking, dan delayed coking unit. Dan masih termasuk sulphur recovery, hydrogen generation, merox treating, dan unit TAME (Tertiary Amyl Methyl Ester).

Sekian penjelasan dari tim On The Spot Lovers, Negara kita memang belum termasuk jajaran yang mempunyai Kilang Minyak Minyak mentah yang dapat mengelola dengan jumlah besar. Alangkah baiknya Pertamina Terus berusaha mengelola sebaik-baiknya sumber daya alam minyak bumi Indonesia dan dapat menambah pembangunan Kilang-kilang pengelolaan minyak bumi yang baru. Cintailah Produk Indonesia :)

Minggu, 08 Mei 2016

Fakta Unik Kecoa dan Identitasnya


Kecoa
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kecoa
Periplaneta australasiae
Klasifikasi ilmiahe
Kerajaan:Animalia
Phylum:Arthropoda
Kelas:Insecta
Tidak termasuk:Dictyoptera
Ordo:Blattodea
Famili
Blaberidae
Blattellidae
Blattidae
Cryptocercidae
Polyphagidae
NocticolidaeKecoalipas, atau coro adalah serangga (kelas Insecta) dari ordo Blattodea yang kurang lebih terdiri dari 3.500 spesies dalam 6 familia. Kecoa terdapat hampir di seluruh belahan bumi, kecuali di wilayah kutub.
Di antara spesies yang paling terkenal adalah kecoa amerika, Periplaneta americana, yang memiliki panjang 3 cm, kecoa jerman, Blattella germanica, dengan panjang ±1½ cm, dan kecoa asia, Blattella asahinai, juga dengan panjang sekitar 1½ cm. Kecoa sering dianggap sebagai hama dalam bangunan, walaupun hanya sedikit dari ribuanspesies kecoa yang termasuk dalam kategori ini.
Sumber: Kecoa







Fakta-fakta Unik tentang Kecoa Ini yang Bikin Kaum Hawa Phobia


Kecoa pasti salah satu serangga yang paling ditakuti oleh wanita. karena bentuknya yang Hitam kecoklatan maupun karen hewan ini memiliki bulu- bulu tajam disekitar kaki dan memiliki aroma yang sangat tidak enak. Berikut keunikan Kecoa Cekidot:

1. Kecoa Akan Terbang Mendekat pada Orang yang Phobia padanya
Kecoa Akan Terbang Mendekat pada Orang yang Phobia padanya
Banyak orang yang jijik dan phobia dengan kecoa. Ketika ada seseorang yang phobia dengan hewan menakutkan ini, kecoa bisa mendeteksi rasa takut tersebut.
Seorang phobia kecoa yang secara tiba-tiba melihat sosok kecoa di rumah atau di tempat lainnya, pasti akan membuat kekacauan di rumah, karena sudah pasti si kecoa dengan cepat terbang menghampiri orang tersebut sebab kemampuannya mendeteksi rasa takut manusia kepada dirinya.
Ya, inilah fakta unik tentang kecoa, yaitu seseorang yang ketakutan pasti akan dihampiri oleh kecoa.
Ternyata setelah diteliti lebih mendalam dan berdasarkan banyak referensi yang meneliti hewan ini, kecoa itu memang hewan yang akan dengan cepat terbang mendekat kepada orang yang takut padanya.
Hal tersebut bisa terjadi karena ternyata kecoa mempunyai radar yang berfungsi mendeteksi rasa takut yang dialami oleh manusia-manusia di sekitarnya. Wow, hebat banget ya hewan ini!
Inilah salah satu fakta yang unik tentang kecoa, hewan yang bau dan menjijikkan. Bentuk tubuhnya yang ceper, sayapnya tipis, merayap, warnanya cokelat kemerahan, dan bisa terbang melayang mendekati seseorang seperti monster kecil, membuat kecoa dimusuhi oleh manusia, terutama kaum wanita.
2. Suka Tempat Kotor dan Bau
Kecoa Suka Tempat Kotor dan Bau
Fakta unik tentang kecoa yang satu ini akan semakin membuat seseorang jijik melihat kecoa, yaitu hewan ini suka dengan tempat-tempat bau dan kotor.
Serangga yang hidupnya melalui metamorfosis tak sempurna ini memang suka sekali tinggal di tempat kotor dan bau.
Berlama-lama diam di tempat kotor dan bau tak membuat kecoa mudah terkena penyakit, tetapi justru hewan ini adalah serangga yang kuat bertahan hidup di dalam kondisi ekstrem.
Mungkin tak banyak yang tahu jika kecoa telah hidup di bumi ini sejak 300 juta tahun lalu, lebih tua dari hewan purba dinosaurus. Ya, sebuah riset menyimpulkan bahwa kecoa sudah ada sejak 300 juta tahun yang lalu, karena mungkin kemampuan beradaptasinya pada lingkungan terkestrem sangat luar biasa.
3. Mampu Bertahan Hidup Tanpa Kepala
Kecoa Mampu Bertahan Hidup Tanpa Kepala
Fakta lain tentang hewan kecoa adalah memiliki dua sistem senso-motorik yang saling terpisah atau independen. Artinya, bila salah satu sistem senso-motorik tersebut dimatikan, sistem satu lagi masih tetap mampu berfungsi dan aktif.
Pernahkah Anda memukul kepala kecoa sampai terlepas dari tubuhnya? Matikah kecoa tersebut? Ternyata, kecoa yang kepalanya sudah dipotong akan masih bereaksi secepat semula. Inilah yang semakin membuat para wanita takut dengan kecoa.
Kecoa mampu hidup selama 1 minggu tanpa kepala, sebab sistem peredaran hewan ini terbuka dan bernapas lewat lubang-lubang kecil pada setiap segmen tubuhnya, tak bergantung pada mulut ataupun kepalanya untuk bisa bernapas.
Apa yang bisa menyebabkan hewan ini mati kalau begitu? Kecoa akan mati salah satunya jika tak ada mulut yang membuatnya tak dapat minum air.
Kecoa memang tak memerlukan kepalanya untuk bisa tetap hidup, berbeda dengan manusia yang memerlukan kepala untuk bernapas lewat hidung dan mulut (pernapasan dikontrol otak), makan lewat mulut, serta kehilangan kepala mengakibatkan juga kehilangan darah secara signifikan.
Berbeda dengan kecoa yang bernapas lewat ventilator di seluruh bagian tubuhnya. Otaknya pun tak mengontrol fungsi tersebut.
Kecoa juga tak mempunyai tekanan darah seperti mamalia dan juga tak akan ‘bleed out’. Lalu, karena termasuk hewan berdarah dingin, membuatnya mampu bertahan hidup sebulan penuh hanya dengan sedikit makan.
4. Sulit Dibasmi di Rumah Kita
Kecoa Sulit Dibasmi di Rumah
Fakta unik lainnya dari kecoa adalah sulit dibasmi atau diusir dari rumah kita. Kecoa diketahui sebagai hewan pemakan segala walaupun kebanyakan suka manisan, tetapi dalam kondisi darurat, apa pun dimakan seperti sabun, lem, lemak, binding buku, kulit, sampai rambut.
Yang lebih mengkhawatirkan lagi, serangga ini mampu bertahan hidup lama tanpa makan, bahkan ada yang sampai 6 minggu lamanya. Inilah keunikan kecoa yang membuatnya cukup sulit dibasmi di dalam rumah Anda.
Di sisi lain, di alam bebas, hewan yang ditakuti banyak wanita ini berperan penting dalam mengonsumsi sampah organik, karena memang di habitatnya, kecoa bekerja sebagai pengumpul sampah.
5. Kaki Kecoa Tajam dan Berbulu
Kaki Kecoa Tajam dan Berbulu
Seperti apa rasanya jika ada kecoa yang berjalan cepat di tubuh Anda? Bagi wanita pasti rasanya geli banget, tajam, dan menyeramkan sehingga memberikan sensasi yang sangat menjijikkan.
Kaki kecoa memang tajam-tajam, sehingga para wanita akan berteriak-teriak karena merasa geli merasakan tusukan kaki yang hinggap di tubuh mereka. Kaki kecoa pun berbulu yang berfugsi sebagai indera sentuhan. Sudah bisa membayangkan bukan bagaimana jika kaki kecoa yang tajam dan berbulu menjelajahi kulit kita?
6. Larinya Cepat dan Oleng
Kecoa Larinya Cepat
Kaum hawa pasti sangat geli melihat kecoa berlari. Kecoa berlari ataupun berjalan seenaknya sendiri ke mana pun yang diinginkan sesuai insting kehewanannya dengan dilengkapi sensor 2 antena di bagian kepalanya.
Selain itu, gerakan dan juga arah lari ataupun terbang kecoa tak dapat diprediksi, karena kemampuannya berpindah tempat dengan sangat cepat dari satu sudut ruangan yang kemudian secara tiba-tiba sudah hinggap di tubuh kita.
Sebuah riset memperlihatkan bagaimana cepatnya kecoa berjalan, yaitu kecoa Amerika memiliki kecepatan paling cepat sekitar 2 mil per jam atau 75cm per detik.
Itu artinya kecoa yang ada di rumah kita bisa menyebarkan bakteri dan kuman dengan sangat cepat.
7. Warna Kecoa yang Gelap Menjijikkan
Warna Kecoa yang Gelap Menjijikkan
Kecoa berwarna gelap cokelat, tetapi ada juga berwarna putih gelap, hitam dengan corak kuning, dan warna gelap lainnya.
Warna-warna gelap seperti itu membuat kecoa terkesan kotor dan menjijikkan bagi siapa pun yang melihatnya, apalagi menyentuhnya.
8. Kecoa Menyebabkan Pemanasan Global
Penelitian memperlihatkan bahwa kecoa buang angin atau kentut rata-rata setiap 15 menit sekali. Bahkan walaupun sudah mati, kecoa tetap akan mengeluarkan metana sampai 18 jam.
Dalam skala umum, gas di perut serangga diprediksi menyumbang sekitar 20% dari total emisi metana, sehingga membuatnya sebagai salah satu penyebab pemanasan global atau global warming.
9. Tak Mudah Mati dan Tahan Banting
Sebenarnya, kecoa yang ada di perkotaan atau kecoa kota itu tak punya musuh, satu-satunya musuh mereka adalah manusia, termasuk Anda, yang berusaha mati-matian membunuhnya jika menemukannya di rumah.
Fakta unik lainnya membuktikan bahwa kecoa adalah hewan yang kuat, karena mempunyai pelindung sangat kuat di bagian punggunggnya, sehingga tak mudah mati walaupun dipukul.
Jangan mengira kalau sekali pukul kecoa akan mati seketika itu juga, karena walaupun setelah dipukul, si kecoa terlihat tak bergerak, tetapi beberapa menit kemudian pasti akan berjalan kembali kabur entah ke mana. Jadi, jangan sampai ditipu oleh kecoa ini ya!
Lalu, bagaimana cara membasmi kecoa yang baik dan benar?
Membunuh Kecoa Itu Berbahaya, Ini Cara Amannya!
Membunuh Kecoa Itu Berbahaya
Jika secara tak sengaja menemukan kecoa sedang berkeliaran di rumah Anda, jangan langsung memukulnya sampai mati, apalagi sampai isi perut kecoa keluar semua. Kenapa? Karena di dalam perutnya ada cacing lembut yang akan tetap hidup walaupun sudah keluar dari tubuh kecoa.
Jika sudah ada di luar perut kecoa yang mati tadi, si cacing yang cukup pendek, lembut, dan akan terlihat dari jarak 10 – 20mm ini akan bergerak mencari tempat sebagai indukan baru.
Untuk bisa melihat cacing ini dengan jelas, coba pindahkan isi perut kecoa yang telah keluar ke atas kertas hitam atau bisa juga ke atas cermin. Di tempat inilah kita bisa melihat pergerakan cacing tersebut.
Lalu, apa bahayanya cacing ini? Cacing ini berbahaya jika sampai mengenai kulit tubuh manusia, terutama bagian kaki, sebab bisa masuk lewat pori-pori kulit atau jika ada luka terbuka di kulit luar.
Itulah fakta-fakta unik seputar kecoa sampai bahaya membunuh kecoa. Jika memungkinkan, usir saja kecoa dari rumah Anda, jangan sampai memukulnya sampai isi perut kecoa keluar semua. Bila sulit diusir, lebih baik basmi tanpa harus memukul sampai isi perutnya keluar menggunakan semprotan anti serangga. 

Sumber: Kecoa