Senin, 20 November 2017

Tutorial Membuat Privacy Policy Dengan Mudah

Depok, On The Spot Lovers Selamat Siang Sobat OTS Lovers, Kali ini saya akan memberikan Tutorial membuat Privacy Policy dengan cara sederhana.  Privacy Policy adalah sebuah dokumen hukum yang mengungkapkan atau menerangkan sebuah informasi tentang pengelolaan situs resmi ataupun blog sobat. Privacy Policy juga memberikan bukti tentang siapa pemilik (Owner) dari situs atau blog tersebut. Jadi jika ada pengunjung yang ingin menanyakan seputar informasi tentang konten blog tersebut dapat dengan mudah mengetahui pemilik blog tersebut dan banyak fungsi lainnya. Privacy Policy juga menunjang blog sobat yang ingin mengajukan ke Adsense (Iklan) di google.

Untuk Membuat Privacy policy sobat dapat membuat secara manual / dengan bahasa sendiri ataupun dengan menggunakan jasa pelayanan membuat Privacy Policy di Internet. Kali ini saya menggunakan jasa pelayanan dari situs PrivacyPolicyOnline, Sebelum anda membuat Privacy Policy sebaiknya anda membuat Kontak US terlebih dahulu Baca: "Cara Membuat Contact US" . Klik link yang berhuruf biru.

1. Klik Link Privacy Policy www.Privacypolicyonline.com
2. Setelah masuk ki halaman utama Privacy policy Online. Harap isi dengan benar data yang harus di isi mulai dari Your Site Title (Nama Situs sobat), Your Site URL (Link Blog / Situs sobat), Contact Link (Link kontak us blog sobat) , e-mail addres (Alamat e-mail blog sobat), E-mail encription (Pilih encript e-mail), Cookies (Pilih Yes),Terakhir pilihlah beberapa Advertiser on your site (jenis iklan yang ingin sobat ikuti),

3. Klik General Policy  atau anda bisa langsung meng klik Generate HTML untuk meng copas kode Privacy Policy yang telah sobat telah buat. Seperti dibawah ini
4. Setelah sobat klik Generate Policy, Copy dan paste ke blog sobat, seperti dibawah ini
5. Untuk memasang Kode yang telah sobat copy tadi, Sobat masuk ke Akun Blog sobat, Klik atau pilih Laman / New Page. Pada kanvas ubah Mode Compose Menjadi HTML lalu sobat paste kan kode Privacy Policy yang sobat tadi buat.
6. Beri Judul Privacy Policy dan Publikasikan atau Publish jika yakin sudah yakin tidak terjadi kesalahan. Hasilnya akan seperti berikut

Sekian Tutorial yang saya berikan, Semoga bermanfaat bagi rekan OTS Lovers. 

Sumber: Blogooblok

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar pada blog ini, Dilarang meninggalkan link aktif, komentar yang mengandung SARA, PORNOGRAFI maupun ujaran KEBENCIAN. Salam Blogger :)