Selasa, 08 November 2016

Rancangan Layout Sirkuit MotoGP Indonesia

Jakarta, On The Spot Lovers Rencana penyelenggaraan MotoGP di Indonesia rupanya menarik media asing. Antusiasme pecinta MotoGP di Indonesia terbilang sangat tinggi. Bahkan media asing dari negara Spanyol, yakni Marca turut memberitakan wacana penyelenggaraan MotoGp di Indonesia.


Wacana berlangsingnya MotoGP di Indonesia kembali tersiar karena perwakilan Indonesia salah satunya Gubernur Sumatra Selatan "Alex Noerdin" menemui Dorna selaku Penyelenggara MotoGP di dunia. Pertemuan itu dilangsungkan pada saat GP malaysia Tanggal  30 Oktober 2016.

Pada awal tahun rencana pembangunan MotoGP dilaksanakan di sirkuit Sentul tapi karena Infrastruktur sentul yang kurang mendukung dan perbaikan dinilai kurang serius maka akhirnya penyelenggaraan MotoGp di Indonesia dipindah ke Sumatra Selatan.tepatnya daerah Jakabaring Palembang.

Kedatangan MotoGP di Indonesia dalam waktu dekat yang memungkinkan pada 2018 telah naik 1 tahap. Bukan hanya itu , ada banyak rencara kejuaraan yang akan diadakan di Tiongkok  tapi belum ada langkah nyata, Tulis Marca. Minggu (06/11/2016).

Sirkuit yang akan dibangun tersebut rencananya memiliki panjang 4.310 Meter memiliki sembilan tikungan ke kiri dan lima ke kanan. Dimana juga memiliki trek lurus yang berakhir dengan tikungan Hairpin, mirip lintasan di sirkuit Sepang-Malaysia.Sirkut ini bakal dirancang oleh Herman Tilke (Arsistek Red Bull Ring).

Sumber: Layout MotoGP Palembang

2 komentar:

  1. Wah kariernya marquez ternyata cemerlang. Juara terus sampai level moto gp.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya cukup baik prestasinya. Terima kasih ya kunjungannya

      Hapus

Silahkan berkomentar pada blog ini, Dilarang meninggalkan link aktif, komentar yang mengandung SARA, PORNOGRAFI maupun ujaran KEBENCIAN. Salam Blogger :)